Google search engine
Home Adab & Akhlak Belajar Sabar

Belajar Sabar

Rp49.000

Judul     : Belajar Sabar dari Manusia Pilihan

Tebal     : 256 hal

Penulis   : Syaikh Musthafa Al-Adawi

Penerbit : Aqwam

Ukuran   : 15×23 cm (soft cover)

ISBN      : 978-979-039–001-0

Description

Sebuah peti kecil kecil terombang-ambing di sebuah sungai. Riak gelombang membawanya ke sebuah istana nan megah. Istana Fir’aun, sang raja. Sementara di dalam istana tersebut, seorang wanita tukang sisir berdiri menghadapi takdirnya. Fir’aun yang kejam menyuruhnya masuk ke dalam air yang sedang mendidih. Ia sempat ragu. Ia perhatikan bayinya yang belum lagi dapat berbicara. Namun, sebuah keanehan terjadi, tiba-tiba sang bayi berbicara dan menyuruh ibunya masuk ke dalam air mendidih itu.

Di belahan bumi yang lain, beberapa tahun sebelum peristiwa itu, seorang ayah menyaksikan putranya di telan bah. Sang anak yang keras kepala terus berenang menuju gunung untuk menyelamatkan diri. Sang ayah hanya dapat menatap kelu kala sang anak yang di sayanginya telah tenggelam ditelan gelombang.

Itulah beberapa kisah mengharukan yang tertata indah di dalam buku ini. Dan, masih banyak kisah-kisah lain di sini. Mulai dari kisah Nabi Adam a.s sampai Qarun yang super bakhil. Dari kisah-kisah yang ada, kita bisa belajar banyak tentang musibah dan ujian, juga bagaimana sukses menempuh ujian tersebut.

Selain itu, kita bisa tahu bahwa ujian tidak selalunya yang susah-susah. Terkadang, ujian bisa juga berupa hal yang menyenangkan, seperti anak, harta, atau yang lainnya. Kemudian, di balik musibah dan ujian ternyata banyak sekali hikmah dan manfaat yang Allah siapkan untuk kita. Lalu, apa rahasia Allah di balik ujian yang kita hadapi? Temukan dalam buku ini.

Additional information

Weight0,5 kg

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Belajar Sabar”

Your email address will not be published. Required fields are marked *

- Advertisement -
Google search engine
error: Content is protected !!